Di Universitas Nusa Putra, Dewi Asmara Tekankan Pentingnya Miliki Soft Skill

Dewi Asmara di Universitas Nusa Putra Sukabumi tekankan pentingnya miliki soft skill bagi mahasiswa
Dewi Asmara berbagi doorprize usia Seminar Kesehatan dan Vaksinasi di Universitas Nusa Putra

BERITAUSUKABUMI.COM-Anggota DPR RI Komisi IX, Dewi Asmara menekankan pentingnya  mahasiswa Universitas Nusa Putra Sukabumi, untuk mengetahui, memahami dan kemudian menjalankan pentingnya soft skill atau keterampilan sosial, komunikasi dan kecerdasan sosial. Terlebih di saat mahasiswa sudah tuntas menyelesaikan studinya, soft skill penting dimiliki.

“Dalam teorinya soft skill adalah kemampuan komunikasi, karakteristik seseorang, kecerdasan sosial yang melekat, serta kemampuan beradaptasi dengan baik di dalam kehidupan maupun dunia kerja,”ungkap Dewi Asmara dalam pemaparan pada Seminar Kesehatan Pemanfaatan Telemedecine dan Vaksinasi, hasil kerjasama dengan UKMK Gerakan Anti Narkoba dan HIV Aids (GANAS) Universitas Nusa Putra Sukabumi, di Auditorium Universitas Nusa Putra Sukabumi Sabtu (19/11/2022).

LIHAT JUGA 

Bacaan Lainnya

Tidak hanya mengajak mahasiswa Universitas Nusa Putra Sukabumi mengetahui soal soft skill, Dewi Asmara juga mengajak mahasiswa Universitas Nusa Putra Sukabumi untuk terus berpikir kritis, cerdas tidak puas dengan keilmuan dan pengetahuan yang didapat dari bangku kuliah.

Sebab, kata Dewi Asmara, kesempatan menjadi mahasiswa merupakan kesempatan emas yang mesti dimanfaatkan sebaik mungkin. Selain memperoleh keilmuan di bangku kuliah, mahasiswa harus pula aktif menimba pengalaman non akademis dari organisasi intra kemahasiswaan atau organisasi ektra kemahasiswa yang ada.

“Masa jadi mahasiswa adalah masa emas, jadi mahasiswa harus berpikir open minded, terbuka terhadap berbagai ide, pandangan, argumen, data, teori, dan kesimpulan,”ungkapnya.

Dalam kesempatan itu, Dewi Asmara mengapresiasi kehadiran Universitas Nusa Putra sebagai salah satu universitas favorit, bergengsi di Sukabumi yang mahasiswanya tidak hanya berasal dari Sukabumi ataupun Jawa Barat tapi banyak berasal juga dari daerah di seluruh Indonesia.

“Ini tentu sebuah kebanggaan. Saya yakin universitas ini (Nusa Putra) dapat melahirkan dan mencetak insan-insan akademis yang kiprahnya dibutuhkan masyarakat, bangsa dan negara,”terangnya.

Sementara dalam sambutannya Rektor Universitas Nusa Putra, Kurniawan mengatakan Universitas Nusa Putra merupakan universitas multikultural. Universitas Nusa Putra akan senantiasa memiliki nilai-nilai luhur sekaligus juga merupakan manifesto dalam perjuangannya meraih visi misi yang dituangkan dalam nilai-nilai Trilogi Nusa Putra yang harus dijungjung tinggi dan menjadi bagian dalam kehidupan seluruh insan akademis Universita Nusa Putra.

“Ada 11 program study di universitas kami. Mudah-mudahan kedepan bisa program studinya bisa bertambah. Alhamdulilah sejak berdirinya pada tahun 2002, Nusa Putra telah menjadi sebua lembaga pendidikan yang terus tumbuh secara kuantitas dan berkembang pada sisi kualitas. Kami telah menghasilkan lebih dari 2000 alumni yang tersebar di berbagai profesi pekerjaan,”ucapnya.


penulis : Iman Firmansyah (kontributor)

editor : Irwan Kurniawan

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *