BERITAUSUKABUMI.COM-Pada Januari 2020 lalu, Angga Kusumawijaya (36) warga Kampung Pasantren, RT 2/3, Desa Pasanggrahan, Kecamatan Sagaranten Kabupaten Sukabumi, dinyatakan hilang tenggalam di Pantai Karanghawu Kecamatan Cisolok Kabupaten Sukabumi.
Pihak keluarga Angga Kusumawijaya pun juga sudah membuat laporan dan pernyataan bahwa korban hilang tenggelam.
Pemberitaan oleh media dan proses pencarian terhadap Angga Kusumawijaya yang dilakukan tim SAR gabungan pun sempat melakukan pencarian. Sesuai SOP yang ada, pencarian dilakukan hingga tujuh hari lamanya. Hanya saja peristiwa hilang tenggelamnya Angga Kusumawijaya tahun 2020 di Pantai Palabuhanratu kini terbantahkan sudah. Ini setelah ada sosok yang sangat begitu mirip Angga Kusumawijaya muncul.
LIHAT JUGA
- Rafli Ditemukan, dari Januari sudah Kali Ketiga yang Tenggelam di Laut
- Longsor Timbun Seorang Warga Palabuhanratu Sukabumi
Kepala Desa Pasanggrahan Irman Setiadi Rahman membenarkan tentang adanya sosok yang begitu sangat mirip Angga Kusumawijaya kabar tersebut. Irman Setiadi Rahman memastikan apabila sosok yang sangat begitu mirip Angga Kusumawijaya itu kini sudah ramai dibicarakan warganya jika itu Angga Kusumawijaya yang sebelumnya dinyatakan hilang tenggelam.
Tetapi, ketika obrolan masyarakat yang masuk kepada dirinya yang masuk, bahwa kebanyakan masyarakat membenarkan kabar tersebut, bahkan beberapa masyarakat sempat mendokumentasikan foto Angga saat berada diluar. “Yang beredar di masyarakat ia muncul lagi. Tapi saya sendiri Belum pernah melihat apalagi bertemu langsung kang, “jelas Irman Setiadi seperti dikutip dari radarsukabumi.com, Selasa (21/06/2022).
“Ya kalau disebut isu tidak juga, tapi banyak masyarakat yang suka melihat bahwa dia (Angga red) memang masih hidup dan masyarakat banyak yang melihat tentang korban laka laut tersebut masih hidup. Tapi secara pribadi saya tidak pernah melihat langsung. Soal info yang beredar terkait hutang dan pencarian asuransi saya kurang mengetahui, karena pihak keluarganya juga tidak terbuka,”ungkapnya.
Terpisah, Ketua Forum Komunikasi SAR Daerah Kabupaten Sukabumi, Okih Fajri angkat bicara soal kemunculan kembali Angga Kusumawijaya yang dinyatakan hilang tenggelam tahun 2020 lampau.
“Awalnya waktu itu, kami menerima laporan bahwa korban hilang tenggelam laporan masuk melalui Polres Sukabumi dalam hal ini Satpol Air, yang disebutkan oleh rekan korban, bahwa temannya hilang. Di lokasi hanya ada sendal dan topi waktu itu, “jelas Okih Fajri.
Menurut Okih Fajri pihakya menerima laporan dari rekan Angga Kusumawijaya yang melaporkan waktu itu Angga Kusumawijaya hilang. Dugaan kuatnya Angga hilang tenggelam di Pantai Karanghawu Cisolok.
“Waktu itu lokasi tepatnya di Karanghawu tempat penjarahan, kita juga melakukan pencarian selama tujuh hari dan akhirnya ditutup, ketika mendengarkan kabar korban sekarang masih sehat. Ya kami merasa dibohongi,”ujarnya.
Jika informasi kemunculan Angga Kusumawijaya benar adanya kejadian ini tegas Okih Fajri tentunya masuknya ranah kepada kebohongan publik.
“Saat kejadian itu sanksi memang tidak melihat langsung korban tenggelam, hanya saja berdasarkan laporan kami lakukan pencarian sesuai dengan SOP. Soal kasus ini yang berkopenten pihak kepolisian yang berbicara,”tukasnya.
editor : Irwan Kurniawan