BERITAUSUKABUMI.COM-Ketua Komisi lV DPRD Kabupaten Sukabumi, Hera Iskandar mendesak agar Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Sukabumi mendalami kecelakaan kerja yang dialami seorang karyawan PT lndolakto C2, di Kampung/Desa Pasawahan, Kecamatan Cicurug, Kabupaten Sukabumi.
Untuk diketahui, pada Sabtu (15/7/2023) telah terjadi kecelakaan kerja hingga mengakibatkan seorang pekerja bernama Rudi Hartono dari pihak ke tiga ISS meninggal dunia di TKP PT Indolakto C2.
“Sebelumnya saya turut berbela sungkawa atas meninggalnya Rudi Hartono dalam kecelakaan kerja di PT Indolakto. Dan saya mendesak agar pihak disnaker mendalami kejadian ini,”ungkap Hera Iskandar kepada BERITAUSUKABUMI.COM, belum lama ini.
LIHAT JUGA :
- Komisi IV DPRD dan IPSM Kabupaten Sukabumi Bahas Kesejahteraan Sosial
- Kata Ketua Komisi IV DPRD Soal Kasus SPK Bodong
Hera mendesak agar disnaker mendalami kecelakaan kerja ini supaya kejadian serupa tidak terulang lagi di kemudian.
Selain tegas Hera, terpenting adalah dengan kejadian ini jadi perhatian serius pihak perusahaan PT lndolakto C2.
Hera juga meminta agar managemen PT lndolakto C2 mengevaluasi di internal penyebab kecelakaan kerja ini.
“Saya dan pasti kita semua berharap ini adalah kejadian yang terakhir. Disnaker melalui pengawas K3 untuk mendalami kecelakaan ini, apa karena kelalaian atau permasalahan K3 yang lainnya,”tandasnya.
Editor : Hasna Fatimah Zahra