Dedi Mulyadi, Satu dari 180 Relawan yang Ikut Vaksin Nusantara

dr. Tarawan menyuntikkan Vaksin Nusantara ke Dedi Mulyadi (foto : medsos dedi mulyadi)

BERITAUSUKABUMI.com-Anggota DPR RI Fraksi Partai Golkar Dedi Mulyadi memilih ikut disuntik Vaksin Nusantara, Jumat (30/4/2021) pukul 10.00 WIB di Jakarta.

Dikutip dari kompas.com, Dedi merupakan satu dari 180 relawan yang bersedia disuntik vaksin hasil penelitian mantan Menteri Kesehatan dr Terawan. Setelah divaksin, Dedi mengaku tidak merasakan gejala negatif apapun.

Bacaan Lainnya

“Pagi tadi tepatnya Pukul 10.00 WIB, saya disuntik imuno-therapy, orang menyebutnya relawan Vaksin Nusantara. Cairan yang disuntikan itu merupakan sel darah putih yang sudah dipisahkan dengan sel darah merah,”kata Dedi seperti disadur BERITAUSUKABUMI.com dari jejaring akun medsosnya, Jumat 30 April 2021.

Sel darah putih yang dimilikinya ungkap Dedi diambil 8 hari yang lalu dan disekolahkan di laboratorium untuk berkenalan dengan anti gen COVID-19. Setelah itu, sel darah putih tersebut kembali ke badanya.

Nanti jika ada anti gen dari luar tubuhnya yang masuk ke tubuh, maka secara otomatis ujar Dedi sel tubuh akan melakukan perlawanan.

“Kesediaan saya ini merupakan bentuk kecintaan saya kepada inovasi anak negeri, terutama kepada Pak dr Terawan yang sudah sangat banyak berinovasi. Semoga inovasi ini menjadi karya terbaik untuk negeri,”tandasnya.

Dikutip dari detik.com, berikut ini nama-nama tokoh yang sudah di Vaksin Nusantara:

1. Aburizal Bakrie
2. Gatot Nurmantyo
3. Sufmi Dasco Ahmad
4. Emanuel Melkiades Lakalena
5. Saleh Daulay
6. Adian Napitupulu
7. Nihayatul Wafiroh
8. Arzetty Bilbina


editor : Rikat Elang Perkasa

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *