BERITAUSUKABUMI.COM-Cah Angon Foundation (CAF) menggulirkan Program Desa Sejahtera Astra (DSA) di Kabupaten Sukabumi. Program DSA ini sudah dikoordinasikan dengan Bupati Sukabumi, Marwan Hamami di Pendopo Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi, Kamis (1/9/2022).
“Kami datang kesini untuk memberikan keterangan mengenai program Desa Sejahtera Astra di mana program ini diinisiasi oleh perusahaan Astra untuk membangun pertanian di beberapa desa di Indonesia, salah satunya di Kabupaten Sukabumi,” kata John Tumiwa Perwakilan CAF.
LIHAT JUGA
BP Geopark Bayah Dome Banten Studi Tiru ke Desa Wisata Hanjeli
Unpad Hybrid Summer Program 2021 Kunjungi Desa Hanjeli Waluran
Lokasi Program DSA ini rencananya akan dilaksanakan di Desa Mareleng Kecamatan Waluran Kabupaten Sukabumi. “Di Kabupaten Sukabumi untuk tahap awal akan dilaksanakan di Desa Mareleng, di mana desa tersebut akan dilakukan penanaman dengan jenis vanili, kacang dan umbi,”ungkap John.
Sementara Bupati Sukabumi Marwan Hamami menyambut baik program DSA untuk diterapkan di Kabupaten Sukabumi. Marwan Hamami menyakinkan ke pihak CAF jika di Kabupaten Sukabumi sumber daya alamnya sudah siap untuk memfasilitasi program DSA.
“Jadi kalau pak Jhon hari ini meyakinkan bahwa Sumber Daya Alam yang kita miliki ini untuk dikembangkan potensi pertanian organiknya, ruang kita dimungkinkan terbuka lebar,”terang Marwan Hamami.
Dengan dijadikannya Desa Mareleng menjadi demplot pertanian Organik, Bupati Marwan Hamami berharap bisa berdampak positif bagi kesejahteraan masyarakat Desa Mareleng.
“Mudah-mudahan dengan demplot yang dimareleng bisa terawasi dengan secara baik dan bisa mendorong pertumbuhan kesejahteraan masyarakat desa” harapnya.
Hadir pada kesempatan tersebut Kepala DPMD Kabupaten Sukabumi, Kepala Dinas Pariwiaata Kabupaten Sukabumi, Kadis Camat Waluran, Kadis KUKM serta tamu undangan lainnya.
editor : Hasna Fatimah Zahra