Mantan Bupati Sukabumi Sukmawijaya Pastikan Dukung Penuh Iyos Soemantri di Pilkada 2024

Mantan Bupati Sukabumi Sukmawijaya yang juga Dewan Pakar DPD PKS Kabupaten Sukabumi mendukung penuh Wakil Bupati Sukabumi, Iyos Soemantri untuk menjadi Bupati Sukabumi periode 2024-2029. Dukungan terhadap Iyos Soemantri itu diungkapkan Sukmawijaya saat sambutan di acara silaturahmi dan buka bersama relawan Barisan Iyos Soemantri atau BAIS di Resto King Raos Jalur Lingkar Selatan Cibolang Kecamatan Cisaat Kabupaten Sukabumi, Sabtu (7/4/2024).
Sukmawijaya dan Iyos Soemantri/foto:yogafirdaus

BERITAUSUKABUMI.COM-Mantan Bupati Sukabumi Sukmawijaya yang juga Dewan Pakar DPD PKS Kabupaten Sukabumi mendukung penuh Wakil Bupati Sukabumi, Iyos Soemantri untuk menjadi Bupati Sukabumi periode 2024-2029.

Dukungan terhadap Iyos Soemantri itu diungkapkan Sukmawijaya saat sambutan di acara silaturahmi dan buka bersama relawan Barisan Iyos Soemantri atau BAIS di Resto King Raos Jalur Lingkar Selatan Cibolang Kecamatan Cisaat Kabupaten Sukabumi, Sabtu (7/4/2024).

Menurutnya, ia tahu betul perjalanan karier dan kinerja Iyos Soemantri selama menapaki karier birokrasi. Baik dari menjadi seorang staf, camat, kepala dinas, sekrataris daerah (Sekda) sampai menjadi wakil bupati.

Bacaan Lainnya

“Saya dan Pak Iyos pernah bersama-sama, baik saat menjabat camat maupun saat jadi sekda kemarin. Berangkat dari pengalaman itu maka bagi saya Pak Iyos sudah pantas jadi bupati,”ungkap Sukmawijaya.

Sisi lain, dukungan dirinya kepada Iyos Soemantri menurut Sukmawijaya karena dari berbagai aspek kepantasan seorang pemimpin, Iyos Soemantri lah yang paling pantas untuk melanjutkan kebaikan di Kabupaten Sukabumi yang saat ini terus dilakukan.

“Harus ada estafeta kepemimpinan yang mumpuni dan matang dalam bersikap dan mengambil keputusan, jadi Pak Iyos lah yang saya nilai layak melanjutkan kebaikan kepemimpinan di Kabupaten Sukabumi,”terangnya.

Tidak hanya Sukmawijaya yang hadir di acara tersebut, sejumlah mantan ASN dan mantan kepala dinas juga turut hadir dan memberikan dukungan terhadap Iyos Soemantri.

“Tinggal partai pengusung dan calon wakilnya pak Iyos. Untuk calon wakilnya pak Iyos tentu harus seleras sejalan dalam memenangkan pilkada termasuk nanti kalau terpilih, harus kompak sinergis,”tandasnya.


editor : Irwan Kurniawan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *