Istri Wakil Presiden Wury Estu Handayani Ma’ruf Amin Berlibur di Kawasan Situgunung Sukabumi

Istri Wakil Presiden RI, Wury Estu Handayani Ma'ruf Amin berkesempatan berlibur ke kawasan wisata Situgunung Kecamatan Kadudampit Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat pada Jumat (13/10/2023). Wury Estu Handayani Ma'ruf berkunjung ke kawasan wisata Situgunung bersama 30 rombongan lainnya. Wury Estu Handayani Ma'ruf Amin dan rombongan begitu menikmati sajian kudapan tradisional dan keindahan hutan hujan tropis yang terlihat jelas di pelataran Pangrango Resto.
Istri Wakil Presiden Wury Estu Handayani Ma'ruf Amin menjajal jembatan Situgunung/foto:bbtngdpanrangro

BERITAUSUKABUMI.COM-Istri Wakil Presiden RI, Wury Estu Handayani Ma’ruf Amin berkesempatan berlibur ke kawasan wisata Situgunung Kecamatan Kadudampit Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat pada Jumat (13/10/2023).

Wury Estu Handayani Ma’ruf berkunjung ke kawasan wisata Situgunung bersama 30 rombongan lainnya.

Wury Estu Handayani Ma’ruf Amin dan rombongan begitu menikmati sajian kudapan tradisional dan keindahan hutan hujan tropis yang terlihat jelas di pelataran Pangrango Resto.

Bacaan Lainnya

Tidak ketinggalan, dengan pengawalan ketat Paspampres, Wury Estu Handayani Ma’ruf Amin juga ikut menjajal sensasi jembatan terpanjang di Asia Tenggara yakni Jembatan Situgunung, atau yang dikenal dengan sebutan “Lembah Purba Suspension Bridge” sepanjang 530 meter dengan ketinggian 161 meter diatas permukaan tanah tersebut.

“Saya merasa bangga ada tempat sebagus ini, apalagi kekayaan keanekaragaman flora dan faunanya yang masih terjaga,”kata Wury Estu Handayani Ma’ruf disalin BERITAUSUKABUMI.COM dari instagram bbtn_gn_gedepangrango, Sabtu (14/10/2023).

 

Istri Wakil Presiden RI, Wury Estu Handayani Ma'ruf Amin berkesempatan berlibur ke kawasan wisata Situgunung Kecamatan Kadudampit Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat pada Jumat (13/10/2023).Wury Estu Handayani Ma'ruf berkunjung ke kawasan wisata Situgunung bersama 30 rombongan lainnya.

Wury Estu Handayani Ma'ruf Amin dan rombongan begitu menikmati sajian kudapan tradisional dan keindahan hutan hujan tropis yang terlihat jelas di pelataran Pangrango Resto.
Istri Wakil Presiden RI, Wury Estu Handayani Ma’ruf Amin berlibur ke kawasan wisata Situgunung Kecamatan Kadudampit

Sebelum mengakhiri lawatan, Wury Estu Handayani Ma’ruf Amin sempat berpesan bahwa tempat seperti ini harus terus dijaga dan dilestarikan, karena cocok untuk kegiatan olahraga jantung sehat.

“Yang paling penting tentunya tidak perlu jauh-jauh ke luar negeri karena di Indonesia banyak tempat wisata yang tidak kalah indah seperti contohnya di sini,”ungkapnya.

Ikut mendampingi Istri Wakil Presiden RI, Wury Estu Handayani Ma’ruf Amin, Kepala Bidang PTN Wilayah II Sukabumi Susanti, beserta jajaran petugas Resort PTN Situgunung.


editor : Irwan Kurniawan

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *