BERITAUSUKABUMI.COM-Pemerintah Desa Limbangan, Kecamatan Sukaraja, kabupaten Sukabumi, laksanakan pembagian insentif kepada 71 ketua RT dan 13 ketua RW yang ada di desa Limbangan sebagai bentuk apresiasi, Selasa (27/8/2024).
Kepala Desa Limbangan, Deden Wikanda, menyampaikan rasa terima kasih kepada para ketua RT dan RW yang telah bekerja keras dalam menjalankan tugasnya di lapangan.
“Hari ini kami mengundang seluruh ketua RT dan RW se- Desa Limbangan yang pertama untuk mengucapkan terimakasih kepada mereka atas terselenggaranya berbagai rangkaian kegiatan yang meriah di tiap – tiap wilayah dalam perayaan HUT RI ke 79, yang kedua kami mengundang mereka yaitu untuk menunaikan kewajiban kami yaitu memberikan insentif kepada mereka, ini dilaksanakan sebagai bentuk penghargaan atas dedikasi dan kerja keras para ketua RT dan RW dalam mewujudkan kemajuan dan kesejahteraan masyarakat desa Limbangan,” kata kades Deden
Ia berharap, insentif yang diberikan dapat menjadi motivasi bagi seluruh ketua RT dan RW untuk terus berkontribusi dalam pembangunan Desa Limbangan.
“Dengan adanya pembagian insentif ini, diharapkan dapat memberikan semangat baru bagi mereka untuk terus bekerja keras dalam mewujudkan desa Limbangan yang lebih maju dan sejahtera,” pungkasnya.
Sumber : Sukabumizone.com