UPTD PU Palabuhanratu Lakukan Tambal Sulam Jalan Ahmad Yani

perbaikan jalan rusak/foto:ist

BERITAUSUKABUMI.COM-Dinas Pekerjaan Umum Kabupaten Sukabumi melakukan tambal sulam di ruas jalan Jenderal Ahmad Yani, Kelurahan Palabuhanratu, Kecamatan Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi, Rabu (15/3/2023).

Kepala Dinas Pekerjaan Umum Asep Japar melalui kepala Unit Pelaksana Teknis Daerah wilayah IV Palabuhanratu Edi Mulyadi mengatakan, perbaikan jalan dilakukan secara tambal sulam, merupakan pencegahan terjadinya kecelakaan lalulintas akibat kondisi jalan yang rusak dan berlubang.

“Karena itu memang kewenangan kami, dan banyak menerima laporan, jadi kami antisipasi supaya tidak ada yang menjadi korban kecelakaan,” ujar Edi, Kamis (16/3/2023).

Bacaan Lainnya

LIHAT JUGA : DPU Kabupaten Sukabumi Buka Layanan Laporan Kerusakan Jalan dan Irigasi

Dijelaskan Edi, perbaikan jalan yang rusak merupakan inisiatif Dinas Pekerjaan Umum, pasalnya hingga saat ini anggaran untuk perbaikan jalan tersebut belum ada.

“Sebenarnya untuk awal tahun belum ada anggaran pemeliharaan buat tambal sulam jalan, makanya kami sekarang melakukan perbaikan inisiatif,” jelasnya.

“Karena biasanya kan perbaikan tambal sulam dan pemeliharaan jalan dikontrakan dan dilaksanakan sama rekanan ataupun pemborong,” sambungnya.

Masih kata Edi, adapun untuk lokasi perbaikan jalan dengan tambal sulam yang dilakukan dinas pekerjaan umum di beberapa titik yang dianggap rawan terjadi kecelakaan lalu lintas.

“Mudah mudahan setelah ini jalan jendral Ahmad Yani atau jalan depan rumah sakit Palabuhanratu kembali lancar, bagus juga jalan sebelum lampu merah atau jalan Sudirman dan jalan Jaksa Agung R Suprapto yang arah mau ke kantor Dinas Pekerjaan Umum,” tandasnya.

Sekedar informasi, tidak hanya tambal sulam, perbaikan juga dilakukan di beberapa titik lokasi khususnya di wilayah kecamatan Palabuhanratu.(advertorial)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *