BERITAUSUKABUMI.COM-Air terjun atau Curug Cikaso Kecamatan Cibitung, Kabupaten Sukabumi, pada Rabu 6 Oktober 2021 merenggut Afan Ramdan (23 tahun) pengunjung objek wisata asal Perum Puri Asih Tangareng, Banten.
Saksi di lokasi kejadian menyebutkan, Afan tenggelam di Curug Cikaso setelah sebelumnya terpeleset di bebatuan hingga terjatuh dan tenggelam ke kubangan Curug Cikaso yang saat itu air cukup deras.
Sebelum tewas tenggelam, Afan dan enam temannya tiba di Curug Cikaso sekira Pukul 9.15 WIB.“Sebenarnya sempat ada upaya pertolongan dari warga yang ada di lokasi kejadian. Hanya sayangnya, nyawa korban sudah tidak bisa diselamatkan. Afan kehabisan nafas setelah mengapung di kedalaman Curug Cikaso,”kata Ketua Sarda Kabupaten Sukabumi, Okih Fajri dihubungi BERITAUSUKABUMI.COM.
Okih memberi saran, agar para pengunjung bisa tetap menikmati pesona alam dekat area air terjun atau curug tapi tetap selamat dan lebih aman, sebaiknya segera menjauh dari air terjun begitu hujan turun.
Saran Okih, jangan berenang meski aliran air nampak normal dan hujan juga tidak turun. Sebab ada kemungkinan hujan terjadi di daerah hulu sungai sehingga debit sungai akan meningkat dan aliran semakin deras.
“Dan terpenting, jangan nekad memaksakan untuk berenang jika kurang bisa berenang. Kalau tetap nekad berenang tapi tidak bisa berenang maka beresiko hanyut terbawa arus,”tukasnya.
penulis : Yoga Firdaus
editor : Hasna Fatimah Zahra