BERITAUSUKABUMI.COM-Baru beberapa hari resmi menjabat, Penjabat (Pj) Walikota Sukabumi Kusmana Hartadji langsung disuguhi aksi unjuk rasa oleh Pengurus Besar Himpunan Mahasiswa Asal Sukabumi (PB HIMASI) di depan Balai Kota Sukabumi pada Selasa (26/9/2023).
PB HIMASI menuntut Pj Walikota Sukabumi Kusmana Hartadji dengan sejumlah tuntutan. Hanya sayang, saat unjuk rasa, Pj Walikota Sukabumi Kusmana Hartadji sedang tidak ada di Kantor Balai Kota Sukabumi
Peserta aksi unjuk rasa PB HIMASI hanya diterima oleh Asisten Daerah (Asda) I Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Setda Kota Sukabumi, Andri Firmansyah.
BACA JUGA : HIMASI Beri Piala Walikota Sukabumi Achmad Fahmi Raja Janji
Kendati Pj Walikota Sukabumi Kusmana Hartadji tidak ada di Kantor Balai Kota Sukabumi, namun peserta aksi unjuk rasa tetap melakukan orasi dengan pengawalan kurang lebih 100 personil keamanan dari Polres Sukabumi Kota.
Ketua Umum PB HIMASI, Yuyu Yusinta kepada BERITAUSUKABUMI.COM mengatakan ada sejumlah tuntutan yang dialamatkan terhadap Pj Walikota Sukabumi Kusmana Hartadji, tuntutan itu antara lain menuntut Pj Walikota Sukabumi Kusmana Hartadji agar melanjutkan pembangunan serta program di Kota Sukabumi yang sebenarnya banyak yang belum tuntas di masa mantan Walikota dan Wakil Walikota Sukabumi, Achmad Fahmi-Andri Hamami.
“Seperti komitmennya sesaat setelah dilantik jadi Pj Walikota Sukabumi. Kami PB HIMASI bersama masyarakat akan senantiasa mengawal progres kinerja Penjabat Walikota Sukabumi sampai tuntas,”kata Yuyu dikonfirmasi BERITAUSUKABUMI.COM Selasa (26/9/2023).
PB HIMASI menuntut Pj Walikota Sukabumi Kusmana Hartadji untuk mengevaluasi kinerja setiap dinas yang mengklaim programnya telah selesai namun sebenarnya belum sama sekali tuntas.
“Kami juga menuntut kepada Penjabat Walikota Sukabumi Kusmana Hartadji agar memberikan informasi terkait transparansi penggunaan anggaran daerah untuk penuntasan program kerja Walikota Sukabumi,”
Yuyu juga menuntut Pj Walikota Sukabumi Kusmana Hartadji agar melibatkan peran serta dari elemen-elemen masyarakat dan mahasiswa dalam pengambilan keputusan.
“Kami juga menuntut untuk memastikan segala bentuk aspirasi masyarakat bisa terdengar dan terealisasikan dengan baik juga tuntas,”tegas Yuyu.
editor : Irwan Kurniawan