Marwan Hamami Minta Jajarannya Bekerja Tidak Setengah-setengah

Bupati Marwan Hamami dalam suatu acara beberapa waktu lalu/foto:andrie rafhel

BERITAUSUKABUMI.COM-Bupati Sukabumi Marwan Hamami meminta pada jajarannya dalam bekerja memberikan pelayanan kepada masyarakat agar bekerja full alias tidak setengah-setengah.

“Bekerja jangan setengah-setengah biar kita bisa memberikan pelayanan prima kepada masyarakat,”kata Marwan dalam arahan Rapat Dinas Bulan Oktober di Aula Kantor Sekretariat Daerah Jalan Siliwangi Nomor 10 Palabuhanratu Kabupaten Sukabumi, Senin 25 Oktober 2021.

Di rapat dinas yang diikuti Wakil Bupati Iyos Somantri dan dipandu oleh Sekretaris Daerah Ade Suryaman itu juga Marwan Hamami mengingatkan agar jajarannya terus menjaga dan menginventarisir aset-aset pemerintah daerah di wilayah kerja masing-masing.

Bacaan Lainnya

“Aset yang dimiliki oleh pemda harus betul-betul dicermati dan diinvetarisir agar tidak disalahgunakan oleh pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab,”harapnya.

Di rapat itu pula sejumlah kepala dinas mengekspose program kinerja dinasnya masing-masing. Seperti tentang evaluasi penanganan Covid-19 dan vaksinasi oleh Kepala Dinas Kesehatan Harun Alrashid. Ekspose laporan realisasi anggaran, RAPBD-PB 2021, RAPBD 2021 oleh Plt kepala BPKAD Abdul Wasith, ekspose rencana pelaksanaan pemilihan Kepala Desa serentak di Kabupaten Sukabumi, disampaikan oleh Plt Kadis DPMD August Taufik, dan diakhiri Expose mengenai kesiapsiagaan menghadapi bencana hidrometeorologi oleh Kepala Pelaksana BPBD Wawan Godawan Saputra.

Pada rapat dinas kali ini dilakukan juga penyerahan hadiah bagi pemenang lomba kreasi konten promosi pariwisata dan ekonomi kreatif yang diselenggarakan dalam rangkaian kegiatan memperingati Hari Jadi ke-151 Kabupaten Sukabumi tahun 2021.

Pemenang lomba kreasi konten promosi Pariwisata dan Ekonomi Kreatif itu antara lain :

1. Juara kesatu diraih oleh Kecamatan Cimanggu
2. Juara kedua diraih oleh Kecamatan Waluran
3. Juara ketiga diraih oleh kecamatan Simpenan
4. Juara harapan diraih oleh Kecamatan Geger bitung


sumber : Pemkab Sukabumi

editor : Hasna Fatimah Zahra

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *