beritausukabumi.com-Sejumlah band papan atas dan artis ibukota akan memeriahkan kampanye akbar pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Sukabumi Ayep Zaki dan Bobby Maulana (Ayeuna).
Kampanye akbar yang bertajuk Pesta Rakyat Sukabumi Baru ini rencananya akan dilaksanakan pada Selasa, 12 November 2024 pukul 11.00 WIB, di Stadion Suryakencana Kota Sukabumi, Kecamatan Warudoyong Kota Sukabumi.
Band papan atas dan artis ibukota itu antara lain seperti J-Rocks, Kania Permatasari BP, dan Trio Ubur Ubur yakni Aldi Taher, Bang Ocid, dan Calon Wakil Wali Kota Bobby Maulana. Selain itu, band-band lokal asal Sukabumi juga akan turut memeriahkan acara tersebut.
“Kita gaet juga beberapa band dan para seniman asal Sukabumi dengan tujuan untuk mengembangkan bakat mereka dalam bermusik seperti apa yang menjadi janji kampanye kita untuk mendukung perkembangan anak muda,” kata Calon Wali Kota Sukabumi Ayep Zaki kepada wartawan, Minggu (3/11/2024)
Selain hiburan musik, kegiatan ini juga akan memanjakan pengunjung dengan bazar UMKM dan pertunjukan seni tradisional. Selain itu, terdapat 2000 kupon gratis makan untuk masyarakat yang pertama datang ke lokasi, dan juga Free Kaos sebanyak 200 pcs untuk warga yang membawa KTP Sukabumi.
“Ya kita sediakan juga UMKM ini merupakan UMKM di Kota Sukabumi sebagai bentuk dukungan kita juga untuk mensejahterakan para pelaku UMKM,” ujarnya.
Diharapkan dengan adanya kampanye akbar ini, pasangan calon Ayep Zaki dan Bobby Maulana dapat semakin dikenal oleh masyarakat Sukabumi dan mendapatkan dukungan yang besar dalam pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota mendatang.
“Kita akan paparkan semua visi dan misi kita kepada masyarakat sesuai apa yang disampaikan jika terpilih nanti acara ini menjadi saksi kita untuk mewujudkan Kota Sukabumi lebih baik. Pesta ini milik rakyat siapa saja boleh hadir dan gratis,” pungkasnya.(advertorial)