BERITAUSUKABUMI.com-Diam-diam, jumlah warga Kota Sukabumi masih bermunculan. Data per 1 Mei 2021, sedikitnya ada 17 warga Kota Sukabumi diumumkan positif COVID-19.
Dalam update data harian, Sabtu (1/5/2021) Satgas COVID-19 Kota Sukabumi mengumumkan, Kelurahan Karang Tengah dan Nanggeleng yaitu 5 kasus. Satgas menjelaskan 17 kasus terbaru ini ini terdiri dari 7 laki-laki dan 10 perempuan. Dalam rentan usia 5-18 tahun 5 orang, 19 – 59 tahun 10 orang dan diatas 59 tahun ada 2 pasien.
Selain Karang Tengah (5 kasus) h, kasus positif COVID-19 hari ini (1 Mei 2021) berasal dari Cikondang (2 kasus), Nanggeleng (5 kasus), Jayaraksa (2 kasus), Gedong Panjang (2 kasus), Karamat (2 kasus).
“17 kasus terbaru ini bergejala ringan, semuanya menjalani isolasi mandiri,” jelas dr Wahyu Handriana juru bicara Satgas COVID-19 Kota Sukabumi seperti dikutip dari sukabumiupdate.com.
Dengan penambahan ini, satgas mencatat ada 290 pasien yang menjalani isolasi karena terkonfirmasi positif COVID-19 . Sebagian besar isolasi mandiri.
“Ruang isolasi rumah sakit rujukan di Kota Sukabumi per hari ini terisi 90 persen, baik pasien kota maupun kabupaten Sukabumi,” pungkas Wahyu.
editor : rikat elang perkasa